Informatif dan Menghibur

Thursday, December 13, 2012

ManCity Berbagi Kado Natal di Rumah Sakit Anak-Anak



Menyambut Natal, skuad Manchester City menyempatkan diri mengunjungi pasien rumah sakit anak-anak Royal Manchester. Di rumah sakit itu, tim asuhan Roberto Mancini berbagai kebahagiaan dengan anak-anak yang kurang beruntung.

Dalam aksi solidaritas itu, pemain The Citizens membagikan kado Natal kepada para pasien. Bek ManCity, Pablo Zabaleta menggendong pasien bayi. Palang pintu ManCity lainnya, Gael Clichy senang bisa berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yang menderita cacat dan beragam penyakit.
"Momen ini sangat luar biasa meski hanya dua jam. Ini tidak bisa dibandingkan dengan beban hidup yang dialami anak dan orang tua mereka," ujar mantan pemain Arsenal itu dilansir dari situs resmi ManCity.

Buat Clichy kunjungan ke Rumah Sakit ini menyadarkan kepada setiap manusia pentingnya berbagi dengan sesama."Saya juga memiliki bayi yang baru lahir. Ini menyadarkan Anda, hidup tidak selalu bekerja atau menghitung berapa banyak pendapatan Anda. Ini membuat saya bersyukur memiliki anak-anak yang sehat."

Clichy berbagi cerita, kegembiraan menghiasai wajah anak-anak saat menerima kado Natal dari para pemain. "Semoga kedatangan kami membuat mereka bisa tersenyum dan mereka semua bisa merayakan Natal dengan sukacita." 

Sementara itu, Direktur Rumah Sakit Royal Hospital, David Cain mengucapkan terimakasih kepada ManCity yang telah meluangkan waktu menjenguk anak-anak. "Ini sangat berarti bagi mereka. Suasana kekeluargaan antar pemain telah memberikan nuansa Natal yang sangat membahagiakan."
serbanyampur.blogspot.com. Powered by Blogger.

© Serba Serbi Informasi Bercampur Di Sini, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena