Ini dia sayur yang selalu mengingatkan saya pada
kampung halaman, pada seorang ibu yang telah mengajarkan segudang ilmu di dapur
tanpa terkesan mendikte atau menggurui. Ilmu itu mengalir sederhana dan tanpa
terasa mengendap dalam ingatan setelah bertahun-tahun menyaksikan atau menjadi
co-pilot alias bantu2 ibu saat memasak ;-) Ilmu yang kemudian harus saya gali
kembali dari ingatan di saat saya melakukan eksperimen dengan metode "Try
& Error" di dapur yang kini saya piloti sendiri hi hi. Kadang langsung
sukses, kadang harus cek and recek kembali ke narasumber. Tujuannya biar
memuaskan semua pihak khususnya anda yang mau uji nyali untuk mencoba resep
baru.
Apakah anda juga punya kenangan manis tentang Asem-Asem Buncis?? Tak ada salahnya anda membuat sendiri. Rasanya yang komplit, paduan antara pedasss, asam dan manis, dimakan dengan nasi hangat dan lauk kerupuk hmmmmmmmmmmmmmmmm......sedap dan segar di tenggorokan!!!!! Bagi anda yang vegetarian, silahkan sisihkan daging dari resep. Dijamin rasanya tetap enak dan lezat. Selamat Mencoba..
Apakah anda juga punya kenangan manis tentang Asem-Asem Buncis?? Tak ada salahnya anda membuat sendiri. Rasanya yang komplit, paduan antara pedasss, asam dan manis, dimakan dengan nasi hangat dan lauk kerupuk hmmmmmmmmmmmmmmmm......sedap dan segar di tenggorokan!!!!! Bagi anda yang vegetarian, silahkan sisihkan daging dari resep. Dijamin rasanya tetap enak dan lezat. Selamat Mencoba..
Cara
Membuat:
§
Panaskan 2 liter air sampai mendidih, *** kemudian
masukkan daging.
§
Masak daging sampai empuk dengan api sedang untuk
mendapatkan kaldu yang jernih.
§
(Jika perlu buang lemak yang muncul di permukaan air).
§
Setelah daging empuk, angkat dari panci, potong2
sesuai selera.
§
Ukur sisa kaldu sebanyak 1.5 liter, jika perlu
tambahkan air.
§
Masukkan potongan daging ke dalam kaldu kembali.
Sisihkan.
§
Tumis irisan bawang merah, bawang putih, cabe, tomat
dan lengkuas sampai bumbu benar2 matang dan berbau harum.
§
Masukan buncis dan wortel ke dalam tumisan bumbu,
masak sampai sayuran agak layu. Aduk terus menerus agar sayuran tidak gosong.
§
Tuang tumisan bumbu dan sayuran ke dalam rebusan
daging. Tambahkan daun salam. Didihkan kembali.
§
Masukkan 1 sdm asam jawa yang sudah dilarutkan dalam
air. ( Masukkan asam semuanya, jangan airnya saja supaya rasa asam lebih
menggigit).
§
Tambahkan kecap manis, garam dan gula merah sesuai
selera hingga terasa asam, manis dan pedas.
§
Masak sampai sayuran matang. Angkat dari api.
Catatan:
§
Masukkan daging dalam air mendidih dan dimasak dengan
suhu sedang supaya sari daging terkunci dan terasa lebih gurih.