Informatif dan Menghibur

Monday, February 4, 2013

Irfan Bachdim: Persema Malang Ingin Hancurkan Karir Saya!

            Irfan Bachdim

Sebelumnya diwartakan, Irfan sudah menandatangani kontrak dua tahun dengan Chonburi FC. Namun kepindahannya ke klub Thailand ini terganjal international transfer certificate (ITC). Persema hingga kini mengklaim mereka belum melepas Irfan, dan Chonburi tak pernah melakukan pembicaraan dengan mereka. Persema mengklaim Irfan masih terikat kontrak hingga 2014.

“Saya sudah membuat keputusan bagus dengan meminta kepada Chonburi FC untuk mengikuti trial di sana, dan saya sudah membuktikan pantas mendapatkan tempat di tim mereka,” kicau Irfan di akun Twitter pribadinya.

“Saya memilih Thailand untuk mengembangkan diri, dan Persema tidak mau bekerja sama untuk menuntaskan transfer saya.”

“Saya tidak mendapatkan gaji selama delapan bulan di Persema. Siapa yang mau bekerja tanpa mendapat gaji selama delapan bulan? Saya lakukan itu, karena saya mencintai sepakbola.”

“Tapi sekarang saya harus membuat pernyataan, saya tidak bisa bermain lagi tanpa mendapatkan uang. Saya dan keluarga butuh makan,” tambah Irfan.

“Persema melakukan segalanya untuk menghancurkan karir saya, karena mereka tidak mau bekerja sama untuk menyelesaikan kontrak saya. Aturan FIFA menyebutkan, setelah tiga bulan tidak mendapatkan gaji, Anda berstatus bebas transfer!!”

“Karena itu, saya melakukan pendekatan kepada Chonburi, karena menurut saya itu bisa menjadi langkah terbaik untuk meningkatkan diri saya sendiri!”

“Saya tak tahu apa yang ditulis media, karena saya tak pernah berbicara dengan mereka. Namun yang saya tahu, Persema mencoba untuk menghancurkan karir saya. Jika Persema ingin menghancurkan karir saya, maka sulit bagi saya memberikan yang terbaik untuk Indonesia.”

Irfan juga mengungkapkan dirinya akan bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab, untuk memperkuat timnas senior yang bakal melakoni laga perdana Grup C kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Irak.

“Berusaha melakukan apa pun untuk sepakbola Indonesia. Besok saya akan pergi ke Dubai untuk bertarung demi negara kami! Saya tidak akan meninggalkan TIMNAS INDONESIA!!” tulis Irfan.

Sumber: Goal.com
serbanyampur.blogspot.com. Powered by Blogger.

© Serba Serbi Informasi Bercampur Di Sini, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena