Informatif dan Menghibur

Friday, January 11, 2013

Triumph Tiger Sport 2013, the real sport-touring

                      Triumph Tiger Sport 2013
Triumph sebagai pabrikan motor asal Inggris mengumumkan motor 2013 terbaru, disebutnya dengan generasi terbaru dari Tiger Sport. Motor ini dikembangkan dengan kapasitas mesin sebesar 1050cc yang mengalami beberapa perubahan dari pada varian sebelumnya, tahun pertama 2007.
                        Triumph Tiger Sport 2013
Motor terbarunya ini pertama kali diperkenalkan pada ajang tahunan Brussel Motor Show. Ada beberapa perubahan yang nampak antara lain bodi baru, buritan serta windsreen . Lebih detail lagi kita akan menjumpai sistem single-sided pada swingarm belakang, berwarna hitam dengan bahan aluminium alloy, dilengkapi juga dengan velg balok.
                     Velg
Spesifikasi mesinnya tetap mengadaptasikan mesin berkapasitas 1050cc dengan pendingin cairan, 12-valve segaris. Pada bagian detail mesinnya mengalami perubahan sistem intake dan exhaust baru yang diklaim mampu menambah daya tenaganya.
                                Triumph Tiger Sport 2013
Triumph Tiger Sport 2013 ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 123 hp pada 9400 rpm, padahal varian sebelumnya hanya mencapai angka 113 hp pada 9400 rpm. Sedangkan untuk torsi puncaknya mengalami penambahan, kini menjadi 104 Nm pada 4300 rpm padahal pada varian sebelumnya angka tersebut baru dicapai pada 6250 rpm.
                     Triumph Tiger Sport 2013
Kaki depan menggunakan suspensi upside-down merek Showa, sedangkan untuk suspensi belakangnya sistem monoshock juga merek Showa.
Triumph Tiger Sport lansiran terbaru ini tersedia dalam dua pilihan warna antara lain Chrystal White dan Diablo Red. Untuk harganya sendiri pihak Triumph Inggris belum secara resmi memberitahukannya.

Sumber: otoasia.com
serbanyampur.blogspot.com. Powered by Blogger.

© Serba Serbi Informasi Bercampur Di Sini, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena