Informatif dan Menghibur

Friday, February 15, 2013

Karya Unik Membentuk Kendaraan dari Tubuh Manusia

Sebuah karya seni bisa datang dengan berbagai macam. Dalam dunia otomotif karya seni dilakukan dengan lukisan air brush hingga cutting stiker. Namun bagaimana jadinya karya seni dunia otomotif ini dari body painting pada manusia?
Seperti karya seni kreasi San Diego’s i.d.e.a. advertising agency yang dipersiapkan untuk promosi ajang pameran Progressive International Motorcycle Shows pada tanggal 2-4 November 2012. Sebuah karya seni fotografi dengan tema 'Human Motorcycles & Car'.
Tidak hanya melukis satu tubuh manusia saja pelukis tubuh profesional dari San Francisco, Trina Merry harus melakukan pada beberapa model. Dan beberapa orang ikut berpartisipasi ini untuk membuat bentuk kendaraan berbeda dari kolaborasi tubuh mereka secara bersamaan. Hitung berapa banyak orang yang berada dalam karya seni body painting art untuk membentuk satu kendaraan berikut:(kpl/vin)

- Kecelakaan Mobil
Pada karya pertama ini memang tidak untuk ajang promo dan kampanye pameran Progressive International Motorcycle Shows. Namun menggambarkan sebuah mobil setelah mengalami kecelakaan. Karya yang sangat sulit ini hasil karya make-up artis asal Australia Emma Hack.
Hasil karya ini diperuntukkan kampanye anti-speeding dengan pesan 'We all play a part'. Jika Anda suka kebut-kebutan di jalan inilah hasilnya, itulah inti pesan yang ingin disampaikan dalam kampanye melalui karya seni ini. lalu berapa banyak manusia yang merupakan model atletis ini berada dalam karya ini? Apakah hitungan Anda bisa mendapat angka 17 orang?
Vehicle Body Painting

- Sportbike
Untuk karya selanjutnya hingga akhir nanti merupakan untuk kampanye promosi pameran Progressive International Motorcycle Shows. Untuk pembuatan satu karya unik ini baik para model dan pembawa acara motorsports TV bernama Erin Bates sebagai model pengendara motornya memakan waktu satu hari. 
Dan hasil karya pertama ini berbentuk motor sport berwarna kuning. Untuk sebuah karya body painting memang para model yang dilukis tubuhnya hampir tanpa mengenakan sehelai kain. Namun untuk karya sportbike ini berapa jumlah model body painting?
Sportbike body painting


- Dirtbike
Dirt bike atau dikenal dengan motocross merupakan hasil karya selanjutnya untuk kampanye pameran motor taraf internasional ini. Untuk bisa membentuk karya seni ini tidak bisa dilakukan oleh sembarangan model. Namun mereka didukung oleh instruktur yoga.
Sebab selain memerlukan waktu untuk proses melukis, para model ini juga harus bisa menahan beberapa saat posisi tubuh mereka agar pola lukisan sesuai.
Untuk karya ini bisakah Anda menghitung jumlah model keseluruhan hingga model perempuan yang terlibat di dalamnya selain dari Erin Bates sendiri?

Dirt Bike Body Painting

- Cruise
Untuk karya selanjutnya menggunakan konsep motor jenis Cruise atau juga sebagai motor touring. Untuk hasilkan lukisan yang menarik dan unik ini tidak hanya berbekal kuas saja tapi juga kehandalan dalam proses air brush. Bahkan sebelum beraksi para model ini diharuskan berlatih yoga dahulu selama 2 menit.
Cruise Body Painting
Lalu untuk membentuk karya terakhir ini bisa berapa banyak model di dalamnya? Namun siapkan jawaban Anda terlebih dahulu sebelum melihat cuplikan video behind the scenes di bawah ini:
sumber: Serba Serbi Informasi Bercampur Di Sini




serbanyampur.blogspot.com. Powered by Blogger.

© Serba Serbi Informasi Bercampur Di Sini, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena